image_bagihasil_musyarakah_ind

1. Pekan2 kemarin kita sudah bahas transaksi Ijarah, Mudharabah, dan Salam. Nyok sekarang kita diskusi transaksi #Musyarakah

2. Pekan ini kita bahas pengantarnya dulu yaa. Mari merapat!! #Musyarakah

3. Ada yang tau ngak apa itu #Musyarakah ?

4. #Musyarakah berasal dari kata syirkah. Syirkah artinya percampuran atau interaksi.

5. #Musyarakah adalah persekutuan usaha untuk mengambil hak atau untuk beroperasi.

6. IAI mendefenisikan #Musyarakah sebagai akad kerja sama antar dua pihak atau lebih untuk suatu usaha tertentu (cont)..

7. ..dgn kondisi masing-masing pihak memberikan kontribusi dana dengan ketentuan bahwa keuntungan dibagi berdasarkan.. #Musyarakah (cont)..

8. …kesepakatan, sedangkan kerugian berdasarkan porsi kontribusi dana. #Musyarakah

9. Transkasi #Musyarakah secara syar’i terdiri atas 2 jenis, yaitu musyarakah hak milik (syirkatul amlak) & musyarakah akad (syirkatul uqud)

10. #Musyarakah hak milik adalah persekutuan antara dua orang atau lebih dlm kepemilikan salah satu barang dgn satu sebab kepemilikan.

11. #Musyarakah hak milik itu seperti jual beli, hibah, atau warisan.

12. #Musyarakah akad adalah akad kerjasama dua orang atau lebih yang bersekutu dalam modal atau keuntungan.

13. #Musyarakah diatur dalam Fatwa DSN No. 08/DSN-MUI/IV/2000.

14. Fatwa tsb mngatur tentang ijab dan kabul, ketentuan pihak2 yg bertransaksi, objek akad #Musyarakah, & biaya operasional yg disengketakan

15. Rukun #Musyarakah: transaktor, objek, ijab dan kabul.

16. Bagi Sobat Gogo yang berminat melakukan transaksi #Musyarakah, Go mau share skemanya nih. Yuk merapat Sob!!

17. Pertama, pengajuan permohonan investasi #Musyarakah oleh nasabah dgn mengisi formulir permohonan pembiayaan.

18. Kedua, bank dan nasabah mengontribusikan modalnya masing-masing. #Musyarakah

19. Ketiga, hasil usaha dievaluasi pada waktu yang ditentukan berdasarkan kesepakatan. #Musyarakah

20. Keempat, bank dan nasabah menerima porsi bagi hasil masing2 berdasarkan metode perhitungan yang telah disepakati. #Musyarakah

21. Kelima, bank menerima pegembalian modalnya dari nasabah. #Musyarakah

22. Sekian nih Sob, yang bisa Gogo paparkan perihal pengantar #Musyarakah. Semoga bermanfaat yah. ^^

23. Insya Allah berikutnya akan kita bahas secara spesifik #AkuntansiMusyarakah. PSAK berapa yaa? 😀 Pekan depan yaa kita bahas. ^^